Bukan Pakar SEO Ganteng

Mengatasi Alert: could_not_copy_to_domain_root di Kloxo

Akhirnya sudah bisa edit file di kloxo tanpa berubah Ownership, jadi penasaran kayanya sayang kalo akun belajar ini gak dicoba yang lain-lainnya. Ya akhirnya dicoba juga install CMS forum, pilihan jatuh pada phpBB, kebetulan di kloxo sudah ada menu installapps yang mempermudah kita untuk menginstall script-script CMS dengan sekali klik.
Yap menu installapps di Kloxo ini mirip dengan Fantastico atau Softacolous di cPanel, gak banyak babibu pilih phpBB, klik link install isi form dan menunggu proses…….ternyata………….

Alert: could_not_copy_to_domain_root

Muncul Error tersebut dan instalasi phpBB berhenti.
Waduh……ternyata penderitaan ini belum berakhir….

cek permission folder dokumen root, coba install ulang lagi, eh masih muncul juga……
cek owner dokumen root…udah bener….coba install ulang lagi, eh masih muncul juga……

lha trus kenapa ? akhirnya kembali saya harus berkonsultasi dengan mbah google, simbah ternyata pernah denger ada orang lain pernah ngalamin ini, dan siMbah juga sempet ngopi bareng sama orang itu, jadi ya simbah kasih wejangan tempat nongkrong orang itu.
Setelah di sambangi tempat nongkrongnya ternyata hanya tinggal
pisang goreng yang
tersisa catatan bahwa…

“Kemungkinan installapps nya belum terisi atau terupdate script CMS“

Wogh…ya langsung cek ke TKP VPS, ternyata memang belum ada. Mungkin pas install kloxo di VPS ini pengen yang cepet jadi yang terinstall hanya core Kloxonya saja. Di pisang goreng eh catatan tadi user kenalan mbah google juga kasih tahu caranya, kalo muncul error tersebut dicoba diinstall atau update dulu script2 CMSnya,
1. Login ke SSH VPS
2. ketikkan command
#mkdir /home/kloxo/httpd/installsoft
untuk membuat folder tempat menyimpan file-file script CMSnya
3. Ketikkan command
#/script/installapp-update
Tunggu sampai proses selesai 100 % setelah selesai coba lagi install phpBBnya, dan….
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori Hosting dengan judul Mengatasi Alert: could_not_copy_to_domain_root di Kloxo . Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL https://sisatruk.blogspot.com/2011/11/mengatasi-alert-couldnotcopytodomainroo.html .

Artikel Terkait Hosting

Ditulis oleh: Pramudya Ksatria Budiman - Rating : 4.5

Belum ada komentar untuk " Mengatasi Alert: could_not_copy_to_domain_root di Kloxo "

Post a Comment

Beri komentar anda.