Sobat themaniax, apa yang dilakukan oleh seorang desainer bernama Izhar Gafni ini memang benar-benar sangat kreatif dan jenius. Bagaimana tidak, disaat orang lain menggunakan kertas karton (Card Board) sebagai pembungkus, pria ini justru memanfaatkannya sebagai bahan utama untuk membuat Sepeda yang sangat Go Green dan bisa menahan beban lebih dari 200KG!
Izhar Gafni membuat sepeda ini menggunakan Card Board Recycle 100% dan diberi nama "The Alfa". Yang luar biasa kendati terbuat dari Card Board, sepeda ini mampu menahan beban mencapai 485 pon (200KG lebih). Lebih hebatnya lagi untuk membuat sepeda ini, Izhar Gafni hanya membutuhkan biaya total sekitar 9-12USD saja lho untuk ukuran Sepeda orang dewasa. Untuk Sepeda anak-anak, dirinya malah hanya membutuhkan biaya 5USD saja.
Izhar Gafni, Desainer Kreatif dan Jenius penemu Sepeda Karton |
Nah mungkin ada pertanyaan yang terbesit dalam pikiran anda, kalo kena air hujan bagaimana? Apa tidak rusak? Pria ini mengatakan bahwa desain sepedanya ini mendapatkan inspirasi dari pembuatan kano dengan menggunakan bahan yang sama, nah tentu saja ini menegaskan bahwa sepeda ini pun tidak akan rusak jika terkena air. Oya bagi yang tertarik coba anda lihat 2 langkah sederhana dalam pembuatan sadel Sepeda Karton dibawah ini.
Potong dulu Karton Card Board menjadi Pola Sadel |
Silahkan anda Tekuk dan Bentuk menjadi Sadel |
Nah mudahkan? Proses pembuatan bagian lain hampir sama dengan itu, setelah selesai dibentuk baru digabungkan dengan part lain dengan ban asli dan juga rem + gear. Kemudian untuk finishingnya bisa dicat sesuai dengan keinginan anda. Anda ngga yakin sepeda ini bisa digunakan? Coba anda lihat gambar dibawah dimana sepeda ini dipakai sendiri oleh Izhar Gafni.
Kata siapa Sepeda ini hanya untuk Pajangan? Itu Buktinya.. hehehe.. :) |
Wow... satu lagi teknologi Go Green yang patut untuk dikembangkan demi kebaikan seluruh Umat Manusia. Jadi, apakah anda tertarik untuk membuat dan menggunakan Sepeda Karton ini? :)
Thanx to Sumber :
-) http://forum.viva.co.id/aneh-dan-lucu/517831-sepeda-kertas-karton-mampu-menahan-bobot-200kg-lebih.html
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori
Inspirasi - Dunia Kerja - Bisnis
dengan judul
Inilah Sepeda Kertas Karton yang Mampu menahan beban 200 KG dan Anti Air
. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL
https://sisatruk.blogspot.com/2012/09/inilah-sepeda-kertas-karton-yang-mampu.html
.
Artikel Terkait Inspirasi - Dunia Kerja - Bisnis
Ditulis oleh:
Pramudya Ksatria Budiman
-
Rating : 4.5
Belum ada komentar untuk " Inilah Sepeda Kertas Karton yang Mampu menahan beban 200 KG dan Anti Air "
Post a Comment
Beri komentar anda.