Bukan Pakar SEO Ganteng

Cara Membuat Peyek Daun Bayam


Cara Membuat Peyek Daun Bayam/Resep Peyek Daun Bayam - Peyek adalah makanan tradisional yang tetap digemari. Ada beberapa jenis variasi peyek yang dikenal, yang umumnya dibedakan berdasarkan bahan dan citarasanya. Salah satu jenis peyek yang banyak disukai adalah peyek daun bayam. Ada juga yang menyebutnya daun bayam goreng atau daun bayam goreng tepung. Berikut cara membuat peyek daun bayam.
 
Bahan-bahan untuk membuat peyek daun bayam

  • 30 lembar daun bayam yang besar dan tebal (daun bayam darat)
  • 250 gr tepung beras
  • 50 ml air matang
  • 500 ml minyak goreng
Bumbu (Dihaluskan)
  • 5 siung bawang putih
  • 6 butir kemiri
  • 2 cm kencur
  • 1 sdt ketumbar
  • 1 sdt garam halus

Cara membuat peyek daun bayam

  1. Cuci daun bayam satu persatu, tiriskan.
  2. Buat adonan peyek yang agak kental dengan mencampurkan tepung beras, bumbu halus dan air matang secukupnya.
  3. Panaskan minyak goreng dalam wajan.
  4. Celupkan satu persatu daun bayam ke dalam adonan sebelum digoreng (sekali goreng 3-4 lembar daun bayam tergantung ukuran daun bayam dan ukuran wajan, agar tidak lengket dan matangnya merata). Goreng sampai matang kedua sisinya.
  5. Angkat dan tiriskan.
  6. Peyek bayam siap disajikan.
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori Resep Makanan dengan judul Cara Membuat Peyek Daun Bayam . Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL https://sisatruk.blogspot.com/2012/11/cara-membuat-peyek-daun-bayam.html .

Artikel Terkait Resep Makanan

Ditulis oleh: Pramudya Ksatria Budiman - Rating : 4.5

Belum ada komentar untuk " Cara Membuat Peyek Daun Bayam "

Post a Comment

Beri komentar anda.