OTOSIA.COM - Luxury performance brand dari Jepang dan Red Bull Racing, hari ini mengumumkan program kemitraan yang lebih ekstensif. Hal ini dilakukan sejak pengukuhan kerja sama yang dilakukan pada bulan Maret 2011.
Program kemitraan tersebut mencakup perubahan nama tim menjadi Infiniti Red Bull Racing dan penunjukan Infiniti sebagai technical partner utama pada ajang Formula One 2013. Demikian Infiniti Indonesia melaporkan, Rabu (28/11).
"Tak dapat dipungkiri bahwa kedua belah pihak telah memperoleh manfaat yang luar biasa besar selama periode 24 bulan pertama. Namun, kami yakin bahwa hubungan kerja sama baru yang lebih mendalam akan semakin meningkatkan manfaat yang telah diperoleh. Baik bagi Infiniti maupun Red Bull Racing. Kemitraan yang diwakili titel Infiniti Red Bull Racing akan membuka horizon baru terhadap brand, produk dan teknologi kami di seluruh dunia," kata Johan de Nysschen, President of Infiniti.
Sementara tim prinsipal dari Red Bull Racing, Christian Horner, mengatakan, Red Bull Racing dan Infiniti telah berkolaborasi dalam sejumlah proyek sejak hubungan kemitraan kami dikukuhkan pada bulan Maret 2011.
Di sepanjang periode tersebut, Infiniti telah menunjukkan keahlian teknis yang sangat maju dan saya sangat terkesan pada kedalaman teknologi mesin secara keseluruhan yang diusung Nissan Motor Company.
"Dalam konteks marketing, Infiniti memberi pengaruh yang cukup signifikan dalam hubungan yang dibina bersama Red Bull Racing dan Formula One. Serta mampu mencuri perhatian dalam waktu yang cukup singkat. Kedua atribut tersebutlah yang membuat Infiniti sebagai technical partner dan mitra yang ideal bagi Red Bull Racing," terang Christian.
Kemitraan ekstensif yang akan dimulai di tahun 2013 hingga akhir tahun 2016 akan meliputi pemrakarsaan sejumlah teknologi baru. Adrian Newey, Chief Technical Officer of Red Bull Racing, juga menyambut baik hubungan kerja sama jangka panjang tersebut.
"Dalam kesehariannya, Formula 1 identik dengan desain rumit dan tantangan terkait teknik mesin. Memiliki technical partner berkomitmen tinggi seperti Infiniti memberikan platform ideal untuk berkolaborasi dalam proyek-proyek teknis, seperti Energy Recovery Systems untuk season 2014," tandas Adrian.(kpl/nzr/vin)
Belum ada komentar untuk " Infiniti Jadi Technical Partner Utama Tim Red Bull Racing "
Post a Comment
Beri komentar anda.