Resep Roti Burger - Mmmm…Betapa lezatnya Roti Burger. Empuk dan sangat nikmat di lidah. Anda bisa mencobanya sendiri di rumah untuk memanjakan si buah hati. Berikut resepnya:
Resep Bahan Roti Burger :
- 150 gram daging giling
- 50 gram ayam giling
- 2 sendok makan tepung panir halus
- 1 butir telur
- 1 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 1/2 sendok teh pala bubuk
- 3/4 sendok teh gula pasir
- 4 sendok makan susu cair
- 20 gram saus tomat
- 20 gram saus sambal
- 300 gram tepung terigu protein tinggi
- 50 gram tepung terigu protein sedang
- 1/2 sendok makan (6 gram) ragi instan
- 15 gram susu bubuk
- 35 gram gula pasir
- 1 butir telur
- 200 ml air es
- 60 gram margarin
- 1 sendok teh garam
- 1 kuning telur
- 50 ml susu cair
- 20 gram tepung panir kasar
- Isi : aduk rata daging giling, ayam giling, tepung panir halus, telur, garam, merica bubuk, pala bubuk, gula pasir, dan susu cair. Bentuk lonjong diameter 3 cm. Bungkus dengan plastik.
- Kukus 30 menit di atas api sedang sampai matang.
- Potong-potong setebal 1 cm. Sisihkan.
- Kulit : campur tepung terigu, ragi instan, susu bubuk, dan gula pasir. Aduk rata.
- Masukkan telur dan air es sedikit-sedikit sambil diuleni sampai kalis. Tambahkan margarin dan garam. Uleni sampai kalis. Diamkan 30 menit.
- Kempiskan adonan. Timbang masing-masing 30 gram. Bentuk bulat. Diamkan 30 menit.
- Pipihkan adonan. Beri isi. Coret dengan saus tomat dan saus sambal.
- Bentuk bulat pipih. Letakkan di loyang yang dioles tipis margarin. Diamkan 45 menit sampai mengembang.
- Oles bahan olesan. tabur tepung panir kasar.
- Oven 12 menit dengan suhu 190° C sampai matang.
Selamat mencoba
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori
Resep Kue
dengan judul
Resep Roti Burger
. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL
https://sisatruk.blogspot.com/2013/01/resep-roti-burger.html
.
Artikel Terkait Resep Kue
Ditulis oleh:
Pramudya Ksatria Budiman
-
Rating : 4.5
Belum ada komentar untuk " Resep Roti Burger "
Post a Comment
Beri komentar anda.