Bukan Pakar SEO Ganteng

Cara Tepat Mengatasi Masuk Angin Pada Anak


Cara Tepat Mengatasi Masuk Angin Pada Anak - Anak-anak adalah manusia yang belum memiliki kematangan, untuk urusan kestabilan dan daya tahan tubuh pun, anak-anak masih memiliki kekurangan dibandingkan dengan orang dewasa.

Inilah repotnya mengurus anak anak, perlu telaten dan berhati hati dalam melakukan perawatan dan pengobatan. Seperti halnya dengan cara mengobati masuk angin pada anak, kita jangan samakan cara kita mengobati diri sendiri dengan cara mengobati anak kita.

Sebelum mengobati masuk angin pada anak, sebaiknya perhatikan dulu beberapa hal berikut ini :


1. Cari tahu penyebab masuk angin pada anak
Ada banyak hal yang bisa menyebabkannya, seperti udara dingin, terlalu lama bermain di luar rumah saat hujan, tiupan kipas angin dan AC serta hal lainnya. Karena itu, sebelum memutuskan untuk mengobatinya, sebaiknya hindarkan dulu penyebab tersebut, misalnya dengan membiasakan diri menggunakan baju hangat saat keluar rumah, jangan terlalu dekat menempatkan AC atau kipas angin, dan lain sebagainya.

2. Sesuaikan pengobatan masuk angin pada anak sesuai usianya
Kita pasti pernah mendengar tentang ramuan turun temurun dari orang tua kita untuk mengatasi masuk angin pada anak, yaitu dengan campuran bawang merah, minyak kelapa dan kayu putih.

Perlu diketahui, ramuan tersebut memang bagus dan efektif, namun untuk anak usia dibawah 6 bulan, sebaiknya jangan pernah menggunakannya karena kulit bayi pada usia tersebut masih belum bisa beradaptasi dengan panas ramuan tersebut. Jika hal ini dilakukan pada bayi usia dibawah 6 bulan, kemungkinan akan menyebabkan kulit bayi menghitam karena panas yang diberikan ramuan tersebut masih belum sanggup diterima oleh kulitnya. Langkah terbaik untuk mengobati masuk angin pada anak usia dibawah 6 bulan cukup dengan mengoleskan minyak dengan kehangatan yang sedang seperti minyak telon di perut dan punggungnya.

Jika anak Anda sudah agak besar, lebih dari 6 bulan, maka boleh saja menggunakan ramuan tersebut, karena cukup mudah dibuat, murah dan terbukti efektif dalam mengatasi masuk angin pada anak.

Demikian kiat praktis mengatasi masuk angin pada anak. Semoga cara sederhana ini bisa menjadi solusi dan bermanfaat.

Selamat mencoba.
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori Life / Sehat dengan judul Cara Tepat Mengatasi Masuk Angin Pada Anak . Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL https://sisatruk.blogspot.com/2013/03/cara-tepat-mengatasi-masuk-angin-pada.html .

Artikel Terkait Life , Sehat

Ditulis oleh: Pramudya Ksatria Budiman - Rating : 4.5

Belum ada komentar untuk " Cara Tepat Mengatasi Masuk Angin Pada Anak "

Post a Comment

Beri komentar anda.