Bukan Pakar SEO Ganteng

21Cineplex e-Ticketing System


21Cineplex e-Ticketing System

21Cineplex e-Ticketing System
Sistem pemesanan tiket online ini adalah sistem berbasis web. Konsumen dapat melakukan pencarian informasi-informasi tentang film-film yang sedang atau akan ditayangkan. Konsumen harus terdaftar sebagai member sebelum memesan tiket secara online atau dengan bantuan sms jika koneksi internet tidak memungkinkan. Sistem ini menganut sistem pembayaran pra-bayar dalam bentuk pembelian voucher yang dapat diisi ulang. Voucher harus diaktivasi untuk keperluan verivikasi pada saat pengambilan tiket. Setiap satu pesanan tiket akan mendapatkan satu nomer transaksi yang harus dicatat oleh pemesan untuk diunputkan pada komputer yang disediakan khusus untuk mencetak tiket yang telah dipesan. Pesanan dapat dibatalkan dan dana dapat dikembalikan jika konfirmasi pembatalan dilakukan tidak melebihi batas waktu yang ditentukan, yaitu 15 menit sebelum film dimulai dan status tiket menjadi free. Sedangkan kalau lebih maka kursi sudah dianggap terisi, hal ini bertujuan juga untuk menjaga kemungkinan konsumen terlambat data karena sesuatu hal.

Staff dapat menggunakan sistem untuk pemeliharaan data film dan jadwal pertunjukan yang akan memperbarui halaman websecara dinamis sesuai dengan isi database. Selain itu, staff dapat memeriksa informasi statistik pemesanan & pembelian tiket dari sistem sebagai alat untuk mengambil keputusan dalam pengaturan jadwal tayang film. Staff yang ditunjuk dapat membantu user untuk melakukan transaksi isi ulang voucher.

Staff yang ditunjuk sebagai administrator layanan via SMS akan memantau berbagai request via SMS. Setiap request yang valid akan dieksekusi secara terurut dengan sistem FIFO (First In First Out).

Tujuan utama dari sistem pemesanan tiket online ini adalah untuk memberikan kenyamanan dan kemudahan bagi konsumen yang tergabung dalam membership 21Cineplex dalam hal pemesanan tiket via internet atau sms. Beberapa hal yang diharapkan akan tercapai dengan penggunaan sistem ini adalah :

1. Menyediakan layanan dimanapun dan kapanpun kepada konsumen.
2. Memungkinkan pengembalian tiket yang tidak terdapat pada existing system.
3. Meminimalisasi jumlah antrian dan staff pada loket.
4. Mempromosikan film di internet.
5. Meningkatkan keuntungan dan daya saing.
6. Memperoleh informasi statistik dari catatan pemesanan tiket untuk keperluan penjadwalan.
7. Mengurangi praktek percaloan tiket.
Dokumen Selengkapnya dapat di : Download 21Cineplex e-Ticketing.PDF (1,11 MB)
Dengan klik-kanan pada link diatas kemudian save target as "21Cineplex e-Ticketing System"
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori Dunia Informasi dengan judul 21Cineplex e-Ticketing System . Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL https://sisatruk.blogspot.com/2013/04/21cineplex-e-ticketing-system.html .

Artikel Terkait Dunia Informasi

Ditulis oleh: Pramudya Ksatria Budiman - Rating : 4.5

1 Komentar untuk " 21Cineplex e-Ticketing System "

  1. Kunjungan perdana sahabat,,,
    Ikut nyimak saja sekalian ingin memberikan informasi untuk sahabat blogger smuanya,
    Kontes Review untuk mendukung penghijauan bumi tinggal 10 hari lagi.
    Berhadiah JUTAAN rupiah lho....
    Kontes ini bukan kontes SEO murni jadi dapat diikuti oleh siapapun....
    Info Selengkapnya:
    www.MitraBibit.com

    ReplyDelete

Beri komentar anda.