Bukan Pakar SEO Ganteng

Tips Mudah Menggabungkan File Zip / Rar yang berbentuk Part

Halo Sobat themaniax, sebenarnya materi yang saya bahas ini adalah materi yang sangat mudah bahkan mungkin anda banyak yang sudah mengetahuinya, yaitu bagaimana cara menggabungkan file-file kompresi yang di pecah-pecah.

Sesaat mungkin anda berpikir, kenapa sih file kompresi itu harus dipecah-pecah? Saya akan mengambil sebuah contoh aplikasi game Devil May Cry 4 yang berukuran sekitar 4GB. Jika dikompresi, ukurannya mungkin tidak akan jauh berbeda, mungkin sekitar 3,8GB.


Nah jika file tersebut dipecah-pecah maka otomatis ukurannya akan semakin kecil dan filenya akan semakin banyak. Misal jika dipecah 19 file maka ukuran rata-rata per file sekitar 200MB. Sekarang pertanyaan saya, jika anda hendak mendownload file aplikasi game tersebut, mana yang lebih baik? download jadi satu dengan ukuran 3,8GB atau download 19 file sebesar 200MB?

Mungkin jika anda download menggunakan account premium (rapidshare), satu file besar bisa lebih baik karena account premium memiliki kecepatan download yang sangat cepat dan juga ada fasilitas auto resume, dimana jika download terputus anda ngga perlu mengulanginya lagi dari awal. Sayangnya di account gratisan tidak ada fasilitas tersebut... jadi mau tidak mau kita harus mendownload file yang dipecah saja agar lebih aman.

Setelah anda download, mungkin anda akan sedikit kebingungan bagaimana Lalu bagaimana caranya kita menggabungkan file-file kompresi yang dipecah tersebut. Nah berikut ini adalah gambar dan langkah-langkah mudah dalam menggabung file rar / zip yang berbentuk Part tersebut :

1. Ambil file-file yang ingin digabungkan dan pilih / blok semua file kompresi(rar/zip) itu. Klik kanan dan pilih extract to nama_file_anda\ dan tunggu prosesnya.


2. Setelah selesai maka akan muncul folder baru yang namanya sama dengan nama file yang dikompresi tadi.


3. Buka folder itu dan anda sudah menemukan isi dari file yang dikompresi tadi.


Ok, semoga tips sedeharna ini bisa membantu para sobat themaniax ya :)
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori Tips n Trik dengan judul Tips Mudah Menggabungkan File Zip / Rar yang berbentuk Part . Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://sisatruk.blogspot.com/2012/08/tips-mudah-menggabungkan-file-zip-rar.html .

Artikel Terkait Tips n Trik

Ditulis oleh: Pramudya Ksatria Budiman - Rating : 4.5

Belum ada komentar untuk " Tips Mudah Menggabungkan File Zip / Rar yang berbentuk Part "

Post a Comment

Beri komentar anda.