Jakarta - Stadion 'Kandang Persija' nan megah bakal dibangun tahun depan. Proyek multiyears ini diperkirakan memakan dana Rp 1,05 triliun.
"(Anggarannya) Rp 1 triliun 50 miliar. Itu anggaran sudah termasuk stadionnya, landscape-nya, kira-kira itulah. Mungkin multiyears, coba kita lihat nanti posisinya karena sekali lagi budgeting ada di Dewan. Ini dalam proses pengajuan ke Dewan," papar kata Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo di Gedung Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Senin (26/11/2012).
Jokowi mengatakan stadion yang rencananya berlokasi di Taman BMW, Sunter, Jakarta Utara, itu memiliki kapasitas 50.000 penonton.
"Itu kalau duduk ya. Kalau desak-desakan ya bisa 100.000 penonton," ujar eks Wali Kota Solo itu.
Ia menjelaskan stadion mulai dibangun tahun 2013. Proyek itu ditargetkan rampung dalam tempo 2 tahun.
Jokowi juga menegaskan tidak ada gusur menggusur dalam proyek pembangunan stadion itu.
"Di BMW itu nggak ada urusan dengan gusuran, masalah nggak digusur pun ada tambahan stadion lagi satu dan itu bukan stadion saja. Itu yang paling penting itu untuk ruang terbuka hijau. Di situ ada botani gardennya, ada danaunya untuk ruang publik," kata pria berusia 51 tahun itu.
Dtk.
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori
dengan judul
Jokowi Bangun Stadion 'Kandang Persija' Rp 1,05 Triliun
. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL
http://sisatruk.blogspot.com/2012/11/jokowi-bangun-stadion-persija-rp-105.html
.
Artikel Terkait
Ditulis oleh:
Unknown
-
Rating : 4.5
Belum ada komentar untuk " Jokowi Bangun Stadion 'Kandang Persija' Rp 1,05 Triliun "
Post a Comment
Beri komentar anda.