Jakarta - Aplikasi messenger multi-platform WhatsApp dilaporkan tidak tertarik untuk hadir di sistem operasi BlackBerry 10.
Di sisi lain Research In Motion (RIM) tengah berpacu dengan waktu untuk memperkenalkan BlackBerry 10 kepada publik pada 30 Januari mendatang yang digadang-gadang menjadi varian BlackBerry terbaik sepanjang masa.
Seperti yang dilansir CrackBerry, WhatsApp sejauh ini tidak punya rencana untuk melenggang di BlackBerry 10. Padahal, saat ini aplikasi pesan instan tersebut bak menjadi salah satu aplikasi wajib yang digunakan pengguna BlackBerry.
Dengan sifatnya yang simpel dalam menghubungkan smartphone dari berbagai platform untuk secara otomatis melakukan sinkornasi terhadap kontak yang juga memiliki aplikasi ini, WhatsApp bisa dibilang berhasil menjembatani gap yang ada antar platform.
Lalu, apakah dengan begitu pengguna BlackBerry 10 harus galau dengan ketiadaaan dukungan WhatsApp? Jangan khawatir, sebab RIM menjanjikan bakal menghadirkan aplikasi messenger multi-platform di handset tersebut, sehingga ketergantungan terhadap WhatsApp dalam dibendung.
( ash / ash )
Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!
Belum ada komentar untuk " WhatsApp Takkan Sapa BlackBerry 10 "
Post a Comment
Beri komentar anda.