Bukan Pakar SEO Ganteng

Duet Wiranto Dan Hary Tanoe Bisa Jadi Duet Maut Pada Pilpres 2014




Hari ini tanggal 02 juli 2013 partai Hanura resmi mendeklarasikan Calon Presidan Dan Calon Wakil Presiden yang menduetkan Wiranto Sebagai calon presiden Dan Hary Tanoesoedibjo Sebagai Wakil Presiden RI Untuk periode 2014-2019.

Keputusan menduetkan wiranto dan hary tanoesoedibjo sebagai capres dan cawapres dari partai hanura dinilai sebuah langkah berani yang dilakukan oleh partai hanura, seperti yang diketahui elektebilitas hanura masih jauh dibawah partai Golkar, Demokrat, dan juga Gerindra.

Namun capres dan cawapres dari hanura dinilai bisa menjadi kuda hitam pada pemilihan presiden tahun depan, terutama kombinasi antara wiranto dan hary tanoesoedibjo yang dinilai bisa menjadi daya tarik tersendiri, terutama kredibiltas dan elektibilitas dari wiranto dan hary tanoe.

Kemudian kombinasi wiranto dan hary tanoe juga kombinasi yang sangat pas, wiranto adalah orang yang sudah tidak asing lagi di telinga rakyat indonesia, wiranto memiliki latar belakang militer yang menjabat panglima TNI tahun 1998-1999, tidak itu saja banyak jabatan di dunia militer di indonesia yang telah ia duduki dan juga banyak penghargaan yang telah ia raih di dunia militer.

Wiranto juga dinilai sosok yang tepat mengatasi masalah indonesia saat ini, memiliki latar belakang militer dan juga memiliki pengalaman memimpin indonesia saat era Soeharto dan era BJ Habibie, wiranto diharapkan memiliki secuil ketegasan soeharto untuk mengatasi segala permasalahan di indonesia saat ini.

Sedangkan calon wakil presiden Hary Tanoesoedibjo dinilai sangat pas mendampingi wiranto, hary tanoe memiliki latar belakang sebagai pengusaha sukses dan saat ini menduduki orang terkaya di indonesia yang ke 22 menurut forbes tahun ini.

Kemudian perbedaan keyakinan antara wiranto dan hary tanoe juga menjadi kombinasi yang pas yang bisa mewakili seluruh aspirasi rakyat indonesia, wiranto adalah seorang muslim sedangkan hary tanoe seorang kristen.

Seperti yang kita ketahui bersama di indonesia pada saat ini memang masih memiliki secuil masalah keyakinan dan perbedaan agama, kita lihat saja beberapa saat lalu ketika insiden penyreangan gereja yang dilakukan oleh warga yang mencoret muka indonesia di mata dunia, tentu hal hal seperti ini tidak kita inginkan terjadi di indonesia sebagai negara yang menghargai perbedaan.

Indonesia memang belum pernah memiliki pemimpin selain muslim, namun dengan adanya Hary Tanoe ini bisa menjadi harapan dan cahaya baru bagi kaum minoritas sehingga perbedaan keyakinan dan agama  tidak lagi menjadi bara api yang sewaktu waktu akan meledak yang tentu akan merugikan indonesia, menduetkan wiranto dan hary tanoe yang telah dilakukan hanura bisa menjadi sebuah langkah perubahan  menuju indonesia yang lebih cerah.

Anda baru saja membaca artikel yang berkategori PolitikPolitik dengan judul Duet Wiranto Dan Hary Tanoe Bisa Jadi Duet Maut Pada Pilpres 2014 . Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://sisatruk.blogspot.com/2013/07/duet-wiranto-dan-hary-tanoe-bisa-jadi.html .

Artikel Terkait PolitikPolitik

Ditulis oleh: Pramudya Ksatria Budiman - Rating : 4.5

Belum ada komentar untuk " Duet Wiranto Dan Hary Tanoe Bisa Jadi Duet Maut Pada Pilpres 2014 "

Post a Comment

Beri komentar anda.