WASHINGTON - Apple akhirnya secara resmi merilis sistem operasi mobile iOS 7 untuk iPhone dan iPad pada hari Rabu (18/9). Sistem operasi terbaru keluaran perusahaan teknologi asal Amerika Serikat (AS) itu diklaim akan memberikan tampilan yang jauh lebih berani, yang nantinya bakal memberi kejutan.
Apple menyebut iOS 7 memiliki lebih dari 200 fitur baru, termasuk kemampuan untuk meningkatkan aplikasi smartphone, seperti fungsi aplikasi berbagi, aplikasi kamera baru, serta suara laki-laki dan perempuan untuk perangkat lunak Siri, iOS terbaru itu juga menampilkan perubahan pada iTunes Radio.
Perusahaan asal California itu mengatakan bahwa sistem operasi iOS 7 akan tersedia pada dua produk terbarunya, yakni iPhone 5S dan 5C yang akan diluncurkan pada minggu ini. Namun sayang, nampaknya Apple mengalami keterlambatan pengiriman yang akan berdampak pada banyaknya antrean dalam peluncuran iPhone serti terbaru.
Tetapi, sistem operasi Apple terbaru itu ternyata berhasil menarik perhatian banyak orang. Analis perusahaan riset IDC, Ramon Llamas, mengatakan bahwa sistem operasi iOS 7 itu memiliki tampilan dan rasa yang berbeda.
"Orang-orang harus mulai berpikir kembali untuk melakukan hal-hal yang biasa dilakukan dengan ponsel smartphone mereka dan Apple meminta orang membuat suatu lompatan keyakinan," katanya.
Apple, masih menurut Ramon, sedang berusaha mendapatkan kembali daya tarik di pasar ponsel yang telah didominasi oleh sistem Android buatan Google. Karenanya, iOS7 akan menjadi titik penting bagi Apple.
"iOS 7 akan menjadi ujian utama bagi Apple, karena iPhone terbaru telah gagal membuat konsumen merasa terkesan. Respon yang saya lihat adalah bahwa orang mengatakan iPhone baru bagus, tetapi mereka akan menunggu untuk model tahun depan," jelasnya.
iOS 7 merupakan perubahan terbesar sepanjang sejarah Apple, banyak fitur tambahan serta tampilan baru yang lebih futuristik yang membuat iOS sebelumnya terkesan “jadul”.
iOS 7 menggunakan desain flat, dengan keyboard baru dan masih dengan ciri khasnya ikon aplikasi tersusun rapi pada layar, serta menggunakan banyak huruf tipis Helvetica. Mungkin sebagian orang masih menyukai iOS yang lama, karena desain iOS 7 terkesan datar, dan banyak menggunakan warna transparan. Bagaimanapun juga, secara keseluruhan, iOS 7 mengungguli fitur-fitur yang sebelumnya tidak ada pada iOS 6.
1. Pusat Kontrol
Apple menambahakan toogles, pada pusat kontrol atau control center yang dapat dipanggil di mana saja dengan mengusapnya dari bagian bawah layar ke atas. Dari pusat kontrol ini, kita dapat mengaktifkan maupun mematikan airplane mode, wifi, bluetooth, night mode, dan rotate screen.
Selain itu, kita juga dapat mengatur keterangan layar, mengaktifkan senter dengan flash, menjalankan kalkulator, air drop dan kamera. Pusat kontrol ini juga terhubung dengan pemutar musik bawaan Apple, sehingga kita dapat secara mudah mengatur pemutar musik.
2. Pusat Notifikasi
Apple juga merombak pusat notifikasi pada iOS 6 dengan desain yang transparan dan memiliki tiga bagian yaitu today, all, dan missed. Pada bagian today terdapat penambahan tanggal pada bagian ini (pada iOS 6 tidak ada). Cuaca yang biasanya berjalan pada bagian atas iOS 6 berubah menjadi tulisan dan prediksi mengenai cuaca ditempat Anda berada. Pada bagian today juga menampilkan jadwal kalender.
Dengan mengusap layar ke samping, kita dapat mengakses bagian all dan missed. Bagian ini merupakan letak notifikasi seperti email, chat, sms, dan notifikasi yang ada dari aplikasi yang kita gunakan. Missed adalah bagian notifikasi yang belum kita akses. Pusat notifikasi atau notfification center pada iOS 7 ini membuat pengguna dan perangkat iOS menjadi lebih dekat.
3. Pencarian
Jika sebelumnya kolom pencarian terdapat pada bagian paling kiri dari layar utama, kni kita dapat memanggilnya (search), dengan menekan dan menarik salah satu ikon aplikasi dari atas ke bawah.
4. Task Manager
Kita dapat memanggil task manager dengan menekan tombol home dua kali untuk melihat aplikasi apa saja yang sedang kita jalankan, dan kita dapat memilih untuk berpindah aplikasi.
Tampilan ini membuat kita dapat sedikit "multitasking" karena aplikasi ditampilkan secara keseluruhan, tidak seperti sebelumnya yang terdapat pada bagian bawah hanya berupa ikon-ikon kecil aplikasi yang sedang dijalankan.
5. Pengaturan / Settings
iOS 7 memiliki tampilan settings yang benar-benar baru dan terlihat lebih bersih dan berwarna warni. Tambahan kecil namun cukup esensial dari settings iOS 7 adalah penambahan akses “cellular” pada bagian atas, karena mempermudah kita untuk mengatur jaringan 3G dan paket data (pada iOS 6 harus melalui General – Cellular).
Perubahan besar juga terdapat pada bagian layar, banyak tambahan latar belakang baru pada iOS 7, kita pun dapat memilih untuk menggunakan latar yang diam (still) atau bergerak (dynamic). Tidak banyak varian desain pada latar yang bergerak, hanya ada perubahan warna, yang menurut saya cukup membosankan dan lebih baik menggunakan latar yang diam agar lebih menghemat baterai.
Selain tambahan latar, terdapat juga banyak tambahan nada dering baru pada bagian ringtone. Nada-nada dering ini terkesan lebih futuristik, dan cukup berhasil membuat nada dering yang lama terkesan kuno. Namun kita tetap dapat menggunakan nada dering yang ada pada versi iOS sebelumnya pada bagian “classic”.
7. Layar kunci / Lock Screen
Apple menggunakan desain flat yang minimalis pada lock screen iOS 7. Kita dapat membuka kunci dengan menggeser layar ke kanan. Dari lock screen ini, kita dapat mengakses kamera dari bagian kanan bawah, pusat notifikasi dengan menarik garis transparan di atas, dan pusat kontrol dengan menarik garis transparan dari bagian bawah.
8. Siri
Siri sudah mengakhiri versi betanya. Pada iOS 7, Siri memiliki respons yang cepat. Selain itu, kita dapat memilih suara pria maupun wanita sebagai asisten kita. Siri juga menggunakan desain yang transparan. Setelah saya gunakan, performa dan banyaknya pertanyaan serta tugas yang dapat dikerjakan Siri meningkat jauh dibandingkan Siri pada iOS 6.
9. Photos
Bagian penyimpanan gambar atau foto juga mengalami perubahan yang cukup besar. Dengan dominan warna putih, tampilannya menjadi lebih bersih dan nyaman di mata. Apple menambahkan fitur untuk membagi foto dalam waktu dan tempat pengambilan. Bahkan, kita dapat memperkecilnya atau mengurutkannya berdasarkan tahun.
Pada bagian album, iOS 7 memisahkan video pada camera roll dalam satu folder sendiri, sehingga kita tidak perlu repot mencari video pada tumpukan foto di camera roll seperti pada iOS sebelumnya.
Ketika menyeleksi foto, kita dapat melakukan beberapa hal seperti mengirimnya melalui email, iCloud, atau membagikannya melalui Twitter dan Facebook. Dari sini, kita juga dapat menjadikan foto sebagai latar atau wallpaper perangkat iOS kita.
Selain itu, kita juga dapat menyunting gambar langsung, meskipun tidak banyak fitur sunting yang tersedia. Kita dapat memutar gambar, memperbaiki warna gambar secara otomatis (auto enhance), memberikan filter, menghilangkan red eye, dan melakukan krop pada gambar.
10. Kamera
iOS 7 memiliki tambahan fitur pada aplikasi kameranya, yaitu square dan filter. Bagi kita yang gemar membagi foto di aplikasi Instagram, square cukup membantu karena langsung mengambil gambar dengan perbandingan 1:1. Pada bagian filter, kita dapat langsung menggunakan filter-filter yang disediakan Apple untuk mengambil gambar. Panorama digunakan untuk mengambil gambar landscape.
11. Browser
Masih dengan Safarinya, iOS 7 memberikan tampilan baru pada Safari. Tampilan menjadi lebih futuristik dan mudah digunakan. Ada beberapa fitur gerakan jari yang dapat digunakan melalui Safari iOS 7 ini, seperti kembali ke halaman sebelumnya dengan mengusap jari dari kiri ke kanan, dan menutup tab yang terbuka dengan membuangnya ke samping. Warna dominan putih membuat desain safari terkesan lebih bersih.
12. Panggilan
Pada bagian panggilan tidak banyak yang berubah, hanya menggunakan desain iOS 7 dengan adanya bingkai lingkaran pada setiap angka.
13. Apple Map
Pada bagian map, tidak ada perubahan yang signifikan selain desain iOS 7 yang bernuansa putih biru yang tipis.
14. Kalender
Aplikasi Kalender pada iOS 7 memiliki desain yang lebih baik dan mudah untuk merubah tampilan dalam harian, bulanan, dan tahun.
15. Game Center
Jika sebelumnya Game Center pada Apple memiliki desain yang klasik, kini mengikuti iOS 7 yang lebih berwarna-warni dengan tambahan notifikasi pada bagian bawah. Jika teman menantang bermain atau melangkahi skor kita dalam sebuah permainan, Game Center akan memberikan notifikasi.
Meskipun mengalami perubahan yang cukup pesat dari iOS 6, namun kustomisasi tampilan Apple masih terbatas, tidak seperti Android dengan widget serta tampilan yang dapat diatur sesuka kita dengan banyak pilihan launcher.
Selain itu, perubahan pesat yang dimaskud di sini adalah lebih kepada desain, bukan fitur tambahan yang ditawarkan Apple. Beberapa fitur iOS 7 ini mungkin sudah lama dimiliki Android, sehingga tidak menjadi hal yang sangat luar biasa.
Banyak animasi tambahan, seperti ketika membuka aplikasi, membuka task manager, membuka lock screen,dan memencet tombol home yang mungkin pergerakannya akan sedikit patah pada perangkat di bawah iPhone 5, karena sebenarnya iOS 7 ini didesain untuk iPhone 5S.
Tak mengherankan jika pergerakan menu pada iPhone 5 dan 5S akan berbeda dengan iPhone 4 atau 4S karena perbedaan prosesor dan spesifikasi.
sumber:
jpnn.
kompas.
chip.
Apple menyebut iOS 7 memiliki lebih dari 200 fitur baru, termasuk kemampuan untuk meningkatkan aplikasi smartphone, seperti fungsi aplikasi berbagi, aplikasi kamera baru, serta suara laki-laki dan perempuan untuk perangkat lunak Siri, iOS terbaru itu juga menampilkan perubahan pada iTunes Radio.
Perusahaan asal California itu mengatakan bahwa sistem operasi iOS 7 akan tersedia pada dua produk terbarunya, yakni iPhone 5S dan 5C yang akan diluncurkan pada minggu ini. Namun sayang, nampaknya Apple mengalami keterlambatan pengiriman yang akan berdampak pada banyaknya antrean dalam peluncuran iPhone serti terbaru.
Tetapi, sistem operasi Apple terbaru itu ternyata berhasil menarik perhatian banyak orang. Analis perusahaan riset IDC, Ramon Llamas, mengatakan bahwa sistem operasi iOS 7 itu memiliki tampilan dan rasa yang berbeda.
"Orang-orang harus mulai berpikir kembali untuk melakukan hal-hal yang biasa dilakukan dengan ponsel smartphone mereka dan Apple meminta orang membuat suatu lompatan keyakinan," katanya.
Apple, masih menurut Ramon, sedang berusaha mendapatkan kembali daya tarik di pasar ponsel yang telah didominasi oleh sistem Android buatan Google. Karenanya, iOS7 akan menjadi titik penting bagi Apple.
"iOS 7 akan menjadi ujian utama bagi Apple, karena iPhone terbaru telah gagal membuat konsumen merasa terkesan. Respon yang saya lihat adalah bahwa orang mengatakan iPhone baru bagus, tetapi mereka akan menunggu untuk model tahun depan," jelasnya.
iOS 7 merupakan perubahan terbesar sepanjang sejarah Apple, banyak fitur tambahan serta tampilan baru yang lebih futuristik yang membuat iOS sebelumnya terkesan “jadul”.
iOS 7 menggunakan desain flat, dengan keyboard baru dan masih dengan ciri khasnya ikon aplikasi tersusun rapi pada layar, serta menggunakan banyak huruf tipis Helvetica. Mungkin sebagian orang masih menyukai iOS yang lama, karena desain iOS 7 terkesan datar, dan banyak menggunakan warna transparan. Bagaimanapun juga, secara keseluruhan, iOS 7 mengungguli fitur-fitur yang sebelumnya tidak ada pada iOS 6.
Berikut Fitur-Fitur iOS 7 yang dijalankan pada iPhone 5 :
1. Pusat Kontrol
Apple menambahakan toogles, pada pusat kontrol atau control center yang dapat dipanggil di mana saja dengan mengusapnya dari bagian bawah layar ke atas. Dari pusat kontrol ini, kita dapat mengaktifkan maupun mematikan airplane mode, wifi, bluetooth, night mode, dan rotate screen.
Selain itu, kita juga dapat mengatur keterangan layar, mengaktifkan senter dengan flash, menjalankan kalkulator, air drop dan kamera. Pusat kontrol ini juga terhubung dengan pemutar musik bawaan Apple, sehingga kita dapat secara mudah mengatur pemutar musik.
2. Pusat Notifikasi
Apple juga merombak pusat notifikasi pada iOS 6 dengan desain yang transparan dan memiliki tiga bagian yaitu today, all, dan missed. Pada bagian today terdapat penambahan tanggal pada bagian ini (pada iOS 6 tidak ada). Cuaca yang biasanya berjalan pada bagian atas iOS 6 berubah menjadi tulisan dan prediksi mengenai cuaca ditempat Anda berada. Pada bagian today juga menampilkan jadwal kalender.
Dengan mengusap layar ke samping, kita dapat mengakses bagian all dan missed. Bagian ini merupakan letak notifikasi seperti email, chat, sms, dan notifikasi yang ada dari aplikasi yang kita gunakan. Missed adalah bagian notifikasi yang belum kita akses. Pusat notifikasi atau notfification center pada iOS 7 ini membuat pengguna dan perangkat iOS menjadi lebih dekat.
3. Pencarian
Jika sebelumnya kolom pencarian terdapat pada bagian paling kiri dari layar utama, kni kita dapat memanggilnya (search), dengan menekan dan menarik salah satu ikon aplikasi dari atas ke bawah.
4. Task Manager
Kita dapat memanggil task manager dengan menekan tombol home dua kali untuk melihat aplikasi apa saja yang sedang kita jalankan, dan kita dapat memilih untuk berpindah aplikasi.
Tampilan ini membuat kita dapat sedikit "multitasking" karena aplikasi ditampilkan secara keseluruhan, tidak seperti sebelumnya yang terdapat pada bagian bawah hanya berupa ikon-ikon kecil aplikasi yang sedang dijalankan.
5. Pengaturan / Settings
iOS 7 memiliki tampilan settings yang benar-benar baru dan terlihat lebih bersih dan berwarna warni. Tambahan kecil namun cukup esensial dari settings iOS 7 adalah penambahan akses “cellular” pada bagian atas, karena mempermudah kita untuk mengatur jaringan 3G dan paket data (pada iOS 6 harus melalui General – Cellular).
Perubahan besar juga terdapat pada bagian layar, banyak tambahan latar belakang baru pada iOS 7, kita pun dapat memilih untuk menggunakan latar yang diam (still) atau bergerak (dynamic). Tidak banyak varian desain pada latar yang bergerak, hanya ada perubahan warna, yang menurut saya cukup membosankan dan lebih baik menggunakan latar yang diam agar lebih menghemat baterai.
Selain tambahan latar, terdapat juga banyak tambahan nada dering baru pada bagian ringtone. Nada-nada dering ini terkesan lebih futuristik, dan cukup berhasil membuat nada dering yang lama terkesan kuno. Namun kita tetap dapat menggunakan nada dering yang ada pada versi iOS sebelumnya pada bagian “classic”.
7. Layar kunci / Lock Screen
Apple menggunakan desain flat yang minimalis pada lock screen iOS 7. Kita dapat membuka kunci dengan menggeser layar ke kanan. Dari lock screen ini, kita dapat mengakses kamera dari bagian kanan bawah, pusat notifikasi dengan menarik garis transparan di atas, dan pusat kontrol dengan menarik garis transparan dari bagian bawah.
8. Siri
Siri sudah mengakhiri versi betanya. Pada iOS 7, Siri memiliki respons yang cepat. Selain itu, kita dapat memilih suara pria maupun wanita sebagai asisten kita. Siri juga menggunakan desain yang transparan. Setelah saya gunakan, performa dan banyaknya pertanyaan serta tugas yang dapat dikerjakan Siri meningkat jauh dibandingkan Siri pada iOS 6.
9. Photos
Bagian penyimpanan gambar atau foto juga mengalami perubahan yang cukup besar. Dengan dominan warna putih, tampilannya menjadi lebih bersih dan nyaman di mata. Apple menambahkan fitur untuk membagi foto dalam waktu dan tempat pengambilan. Bahkan, kita dapat memperkecilnya atau mengurutkannya berdasarkan tahun.
Pada bagian album, iOS 7 memisahkan video pada camera roll dalam satu folder sendiri, sehingga kita tidak perlu repot mencari video pada tumpukan foto di camera roll seperti pada iOS sebelumnya.
Ketika menyeleksi foto, kita dapat melakukan beberapa hal seperti mengirimnya melalui email, iCloud, atau membagikannya melalui Twitter dan Facebook. Dari sini, kita juga dapat menjadikan foto sebagai latar atau wallpaper perangkat iOS kita.
Selain itu, kita juga dapat menyunting gambar langsung, meskipun tidak banyak fitur sunting yang tersedia. Kita dapat memutar gambar, memperbaiki warna gambar secara otomatis (auto enhance), memberikan filter, menghilangkan red eye, dan melakukan krop pada gambar.
10. Kamera
iOS 7 memiliki tambahan fitur pada aplikasi kameranya, yaitu square dan filter. Bagi kita yang gemar membagi foto di aplikasi Instagram, square cukup membantu karena langsung mengambil gambar dengan perbandingan 1:1. Pada bagian filter, kita dapat langsung menggunakan filter-filter yang disediakan Apple untuk mengambil gambar. Panorama digunakan untuk mengambil gambar landscape.
11. Browser
Masih dengan Safarinya, iOS 7 memberikan tampilan baru pada Safari. Tampilan menjadi lebih futuristik dan mudah digunakan. Ada beberapa fitur gerakan jari yang dapat digunakan melalui Safari iOS 7 ini, seperti kembali ke halaman sebelumnya dengan mengusap jari dari kiri ke kanan, dan menutup tab yang terbuka dengan membuangnya ke samping. Warna dominan putih membuat desain safari terkesan lebih bersih.
12. Panggilan
Pada bagian panggilan tidak banyak yang berubah, hanya menggunakan desain iOS 7 dengan adanya bingkai lingkaran pada setiap angka.
13. Apple Map
Pada bagian map, tidak ada perubahan yang signifikan selain desain iOS 7 yang bernuansa putih biru yang tipis.
14. Kalender
Aplikasi Kalender pada iOS 7 memiliki desain yang lebih baik dan mudah untuk merubah tampilan dalam harian, bulanan, dan tahun.
15. Game Center
Jika sebelumnya Game Center pada Apple memiliki desain yang klasik, kini mengikuti iOS 7 yang lebih berwarna-warni dengan tambahan notifikasi pada bagian bawah. Jika teman menantang bermain atau melangkahi skor kita dalam sebuah permainan, Game Center akan memberikan notifikasi.
Meskipun mengalami perubahan yang cukup pesat dari iOS 6, namun kustomisasi tampilan Apple masih terbatas, tidak seperti Android dengan widget serta tampilan yang dapat diatur sesuka kita dengan banyak pilihan launcher.
Selain itu, perubahan pesat yang dimaskud di sini adalah lebih kepada desain, bukan fitur tambahan yang ditawarkan Apple. Beberapa fitur iOS 7 ini mungkin sudah lama dimiliki Android, sehingga tidak menjadi hal yang sangat luar biasa.
Banyak animasi tambahan, seperti ketika membuka aplikasi, membuka task manager, membuka lock screen,dan memencet tombol home yang mungkin pergerakannya akan sedikit patah pada perangkat di bawah iPhone 5, karena sebenarnya iOS 7 ini didesain untuk iPhone 5S.
Tak mengherankan jika pergerakan menu pada iPhone 5 dan 5S akan berbeda dengan iPhone 4 atau 4S karena perbedaan prosesor dan spesifikasi.
sumber:
jpnn.
kompas.
chip.
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori
Apple
dengan judul
iOS 7 Tawarkan Segudang Fitur Baru
. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL
http://sisatruk.blogspot.com/2013/09/ios-7-tawarkan-segudang-fitur-baru.html
.
Artikel Terkait Apple
Ditulis oleh:
Pramudya Ksatria Budiman
-
Rating : 4.5
Belum ada komentar untuk " iOS 7 Tawarkan Segudang Fitur Baru "
Post a Comment
Beri komentar anda.