Bukan Pakar SEO Ganteng

Kamera Sony RX100 Sabet Inovasi Terbaik 2012



Jakarta - Sony sukses menanamkan sensor besar di bodi kecil milik RX100. Majalah Time pun menobatkannya sebagai salah satu dari inovasi terbaik tahun 2012.

"Kamera digital semakin kecil dan lebih mumpuni setiap tahunnya, namun tren ini mengalami lonjakan besar di tahun 2012 dengan kehadiran Sony RX100," demikian pernyataan yang dibuat oleh Time.

Majalah bergengsi tersebut juga menambahkan bahwa kamera tersebut mampu menjembatani jarak antara kategori point-and-shoot dan DSLR kualitas pro.

Piranti ini pun dipuji karena seakan mematahkan pendapat bahwa hanya kamera 'besar' yang sanggup menghasilkan foto ciamik.

Menurut Time, dengan sensor 1 inch dipadu desain yang inovatif memungkinkan kamera untuk mengambil foto sempurna. Hal ini bisa terwujud meski ukurannya lebih ramping 20% dibanding rata-rata DSLR.

Selain Sony RX100, dua piranti lain yang berhubungan dengan foto dan diganjar predikat serupa adalah adalah Google Glass serta piranti bikinan pelajar MIT bernama Bounce Imaging, demikian seperti dikutip dari PetaPixel, Senin (5/11/2012). Total, ada sebanyak 26 penemuan yang mendapat gelar 'Best Inventions of the Year 2012' ini.

( sha / ash )

Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!

Anda baru saja membaca artikel yang berkategori internet dengan judul Kamera Sony RX100 Sabet Inovasi Terbaik 2012 . Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL https://sisatruk.blogspot.com/2012/11/kamera-sony-rx100-sabet-inovasi-terbaik.html .

Artikel Terkait internet

Ditulis oleh: Unknown - Rating : 4.5

Belum ada komentar untuk " Kamera Sony RX100 Sabet Inovasi Terbaik 2012 "

Post a Comment

Beri komentar anda.