Bukan Pakar SEO Ganteng

Pengusaha di Kawasan Industri Pulogadung Rugi Rp 150 Miliar karena Banjir

Jakarta - Dampak banjir yang mengepung kawasan industri Jakarta Industrial Estate Pulogadung (JIEP) Jakarta membuat potensi kerugian bagi para perusahaan di kawasan tersebut. Selain memutus akses kegiatan distribusi barang, banjir juga menghentikan kegiatan produksi maupun pergudagangan di JIEP.

"Dengan asumsi satu perusahaan perputarannya Rp 1 miliar, maka perusahaan jumlahnya 375 perusahaan diperkirakan sekitar Rp 100-150 miliar loss yang ditimbulkan banjir hari ini ," kata Kepala Humas PT JIEP Achmad Maurizal kepada detikFinance, Kamis (17/1/2013)

Achmad mengatakan, potensi kerugian tersebut diperkirakan masih lebih besar dari kenyataannya. Pasalnya, mulai pagi tadi sebagian besar dari 375 perusahaan di JIEP berhentik beroperasi karena banjir dan para pekerja pun banyak yang terganggu untuk masuk kawasan maupun keluar kawasan.

"Itu bisa lebih jika data sudah kita dapatkan langsung dari perusahaan," katanya.

Seperti diketahui, banjir yang melanda Jakarta yang melanda hari ini berdampak pada kegiatan kawasan industri di Jakarta. Jakarta Industrial Estate Pulogadung (JIEP) salah satu kawasan industri yang terganggu banjir karena akses ke kawasan itu dikepung banjir.

"Banjir ada di beberapa titik, terutama pintu III, Jalan Pemuda, Pebuaran Raya, di pegudangan, beberapa jalan memang rendah," katanya.

(hen/dnl)

Anda baru saja membaca artikel yang berkategori finance dengan judul Pengusaha di Kawasan Industri Pulogadung Rugi Rp 150 Miliar karena Banjir . Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL https://sisatruk.blogspot.com/2013/01/pengusaha-di-kawasan-industri.html .

Artikel Terkait finance

Ditulis oleh: Unknown - Rating : 4.5

Belum ada komentar untuk " Pengusaha di Kawasan Industri Pulogadung Rugi Rp 150 Miliar karena Banjir "

Post a Comment

Beri komentar anda.