Bukan Pakar SEO Ganteng

Tips Liburan Bersama Anak


Caradantips.com - Liburan bersama buah hati adalah hal yang selalu ditunggu-tunggu oleh orang tua. Perencanaan liburan yang matang ternyata belum cukup untuk membuat liburan yang dinanti-nanti menjadi liburan yang tak terlupakan bagi keluarga.

Pada dasarnya, anak-anak adalah makhluk yang cepat bosan. Di perjalanan, mungkin Anda akan sering mendengar pertanyaan, “Kita sudah sampai belum, Ma?” atau “Masih jauh nggak, Yah?”


Meskipun anak-anak sering melontarkan pertanyaan-pertanyaan seperti ini, bukan berarti Anda tidak bisa menyiasati agar mereka dapat menikmati perjalanan hingga tiba di tempat liburan yang dituju.

1. Sesuaikan Dengan Jadwal Anak. 

Ketika Anda akan bepergian jauh dengan anak-anak, pastikan Anda mengikuti jadwal mereka. Jika Anda bepergian dengan pesawat terbang, maka usahakan untuk memilih jadwal terbang ketika anak tidur atau menyusui. Begitu juga jika Anda memilih perjalanan darat dengan mobil ataupun bus. Siapkan ruang yang cukup untuk mereka dapat beristirahat agar mereka tidak rewel selama perjalanan. Jika anak sudah cukup besar, Anda bisa menempatkannya di dekat jendela agar ia dapat memperhatikan pemandangan di luar. Jangan lupa untuk datang lebih awal, agar anak tidak merasa terburu-buru dan dikejar waktu.

2. Buat Anak Merasa Nyaman.

Jika anak merasa nyaman, ia tidak akan terus menerus menanyakan apakah sudah tiba di tempat tujuan atau belum. Untuk membuat anak merasa nyaman, pakaikan pakaian anak yang menyerap keringat, misalnya yang terbuat dari bahan katun. Siapkan jaket dan juga tas khusus untuk pakaian mereka. Siapkan juga makana kecil favoritnya, juga mainan dan boneka kesayangannya. Jika anak sudah agak besar, Anda bisa membiarkan dia untuk membawa sendiri tas yang berisi perlengkapan pribadinya.

3. Istirahat Bersama.

Ketika anak tidur, maka itu juga saat bagi Anda untuk beristirahat juga. Begitu juga ketika dia makan, Anda juga turut makan bersamanya. Hal ini untuk mencegah agar anak tidak rewel sepanjang hari. Jika kepenuhannya tidak terpenuhi, anak akan menjadi gelisah dan mudah sakit. Tidak ada salahnya untuk berhenti sejenak di rest area agar ia dapat bermain dan meregangkan otot-ototnya yang kaku.

4. Bermain Bersama Anak.

Perhatian anak akan teralihkan jika mereka merasa senang di perjalanan. Selain membawa mainan favorit mereka, Anda juga bisa menciptakan permainan baru bersama anak-anak. Misalnya, ajak ia bernyanyi atau menciptakan lagu baru seputar pemandangan yang dilihatnya di perjalanan. Bisa juga Anda bermain tebak-tebakan bersama anak agar ia merasa senang dan juga bertambah pandai sepulangnya dari liburan.

5. Buat Daftar Keperluan Anak.

Jangan sampai ada barang keperluan anak yang tertinggal sehingga membuatnya merasa gelisah di perjalanan. Buat daftar barang-barang yang dibutuhkan oleh anak Anda, mulai dari perlengkapan pentingnya seperti bantal dan selimut untuk kenyamanannya di perjalanan, kantung plastik untuk antisipasi jika anak mabuk kendaraan, dsb. 

Sumber : Mizan.com
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori Tips-Trik dengan judul Tips Liburan Bersama Anak . Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL https://sisatruk.blogspot.com/2013/08/tips-liburan-bersama-anak.html .

Artikel Terkait Tips-Trik

Ditulis oleh: Pramudya Ksatria Budiman - Rating : 4.5

Belum ada komentar untuk " Tips Liburan Bersama Anak "

Post a Comment

Beri komentar anda.