Bukan Pakar SEO Ganteng

Tips Mudik Aman Dan Nyaman Bersama Anak


Caradantips.com - Bagi keluarga yang mau mudik bersama anak, perlu memperhatikan beberapa hal supaya dalam perjalanan aman dan nyaman. Untuk itu Dirjen Pengendalian Penyakit dan Penyehatan Lingkungan Prof Tjandra Yoga Aditama memberikan tips untuk itu:

1. Tidak membawa anak mudik dengan sepeda motor, apalagi untuk perjalanan jauh karena sangat melelahkan untuk anak.

2. Apabila anak ikut mudik dengan menggunakan angkutan umum, upayakan agar anak tidak ikut berdesak-desakan. Para orang tua harap meningkatkan kewaspadaan dan pengawasan terhadap anak-anak.

3. Siapkan mainan yang disukai anak untuk menemaninya sepanjang perjalanan.

4. Siapkan obat-obatan dan vitamin yang dibutuhkan untuk anak sepanjang perjalanan.

5.Jika menggunakan kendaraan pribadi, pastikan mobil dalam kondisi baik. Periksa kondisi mobil seperti mesin, oli mesin, serta ban cadangan. Periksa juga perlengkapan dalam mobil.

6. Sebagai edukasi, jelaskan pada anak ciri khas mengenai kota-kota yang dilalui. Selain bisa menambah pengetahuan anak, cara ini juga bisa membuang rasa jenuh anak.

7. Sering-seringlah beristirahat di tempat-tempat yang telah disediakan. Jangan paksakan mengemudi ketika kondisi badan sudah lelah dan jangan kebut-kebutan.

8. Jangan lupa membawa perlengkapan dan kebutuhan dasar bagi mereka seperti popok, bedak, bantal, makanan bayi/ anak, dan lain-lain, 


9.Orang tua perlu menyiapkan fisik yang prima dan mental yang baik sebelum mudik.

10.Siapkan perbekalan dan uang yang cukup selama melakukan perjalanan.


Sumber: republika
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori Life / Tips-Trik dengan judul Tips Mudik Aman Dan Nyaman Bersama Anak . Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL https://sisatruk.blogspot.com/2013/08/tips-mudik-aman-dan-nyaman-bersama-anak.html .

Artikel Terkait Life , Tips-Trik

Ditulis oleh: Pramudya Ksatria Budiman - Rating : 4.5

Belum ada komentar untuk " Tips Mudik Aman Dan Nyaman Bersama Anak "

Post a Comment

Beri komentar anda.