Bukan Pakar SEO Ganteng

THE DOCTOR FISH

Ketika pulang dari Makassar mendampingi Siswa dalam Tugas Penelitian minggu lalu, rombongan menyempatkan diri mampir ke salah satu obyek wisata di kabupaten Pangkep, yaitu Pemandian Alam Leangkassi. Dan di lokasi itu juga terdapat Situs Purbakala Gua Leang-Leang.

Saya tidak akan menguraikan panjang lebar tentang pemandian alam itu, namun ada hal baru yang selama ini cuman pernah saya lihat di TV, yaitu di salah satu sudut lokasi pemandian alam tersebut, terdapat sebuah kolam yang banyak di jejali pengunjung. Mereka duduk dengan santainya di pinggiran kolam sambil mencelupkan kaki ke dalam kolam.

Setelah saya mendekat, barulah saya tahu ternyata para pengunjung yang duduk dipinggir kolam itu sementara menjalani terapi Ikan Garra Rufa, yang penduduk setempat menyebutnya 'pai-pai'.

Karena merasa penasaran, sayapun mencoba mencelupkan kaki dan seketika gerombolan Ikan kecil berukuran 3-4 cm langsung menyerbu kaki saya yang memang rada banyak korengnya...


Andai ikan itu bisa ngomong,... pastilah mereka berisik banget, berebutan mengigit kulit kaki saya yang kaya akan jaringan sel kulit mati. Awalnya sih rasanya geli, tapi kemudian malah keenakan sampai lupa waktu.... Sepertinya ikan-ikan ini kelaperan. Kulit-kulit mati di kaki saya disikat abis! Apa ikannya ga kenyang-kenyang ya?

Dari penjelasan Pak Arif (Pengelola Kolam tersebut), saya banyak mendapat penjelasan ikan penghuni kolam tersebut. Yang menurutnya, ikan Garra Ruffa memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Dengan kandungan zat antarin yang dimiliki, ikan yang dikenal sebagai 'Dokter Ikan Turki' itu mampu mengangkat sel kulit mati tubuh dan melancarkan peredaran darah.

Dalam sejarahnya, habitat ikan sebesar jari kelingking orang dewasa itu ada di Turki sejak tahun 1800. Ikan ini hidup di air yang bersuhu 36-37 derajat celcius.

Ikan ini ternyata punya banyak nama lho, yaitu nibble fish, kangal fish, little dermatologists dan doctorfishen. Wuihh.. banyak ya?

Kalo klasifikasi ilmiahnya, ikan ini mempunyai data sebagai berikut:

Kingdom: Animalia
Phylum: Cordhata
Class: Aptinocterygii
Order: Cypriniformes
Family: Cyprinidae
Genus: Garra
Species: G. rufa

Kemampuan penyembuhan penyakit kulit yang dilakukan oleh Ikan Garra Rufa ini, konon diawali dari kisah seorang pengembala ternak yang kakinya terluka. lalu pengembala itu merendam kakinya ke dalam kolam kecil yang di dalamnya terdapat Ikan Garra Rufa. Sesaat ikan itu langsung mengerumuni kakinya yang luka dan perlahan beberapa saat kemudian lukanya pun sembuh.

Berawal dari sanalah, kini ikan-ikan Garra Rufa dikenal mampu menyembuhkan beberapa jenis penyakit kulit.



Anda baru saja membaca artikel yang berkategori Garra Rufa / Ikan / Info / kesehatan dengan judul THE DOCTOR FISH . Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://sisatruk.blogspot.com/2009/11/the-doctor-fish.html .

Artikel Terkait Garra Rufa , Ikan , Info , kesehatan

Ditulis oleh: Pramudya Ksatria Budiman - Rating : 4.5

Belum ada komentar untuk " THE DOCTOR FISH "

Post a Comment

Beri komentar anda.