ForzaPersija Mengenai persiapan Persija menghadapi Persisam pada Minggu, 26 Februari 2012 yang juga merupakan laga perdana Persija bermain di Jakarta di tahun 2012 sudah mendekati 100%.
Ketua Umum Persija Jakarta, Ferry Paulus menyatakan panpel Persija sudah siap menggelar pertandingan. "Persiapan sudah mendekati 100%. Semua aparat keamanan, izin pertandingan dan sebagainya juga sudah clear. Tinggal on saja, kita tunggu hasil pertandingan nanti." ucapnya seperti yang dikutip dari Kampiun ANTV.
"Yang pasti the Jakmania juga akan penuh sesak karena ini hari libur (Minggu), hari dimana mereka akan menonton Persija." lanjutnya.
Mengenai persiapan tim Persija sendiri, pria yang juga akrab disapa FP ini menyatakan tim secara kesuluruhan sudah sangat kondusif. "Pemain juga bisa dibilang semua siap antara pemain asing dan pemain lokal." sambungnya.
Namun menurut Ferry, Persija masih menunggu kondisi akhir striker asing asal Paraguay, Pedro Javier yang sempat menderita cidera ligamen. "Masih ada kendala sedikit yang harus mungkin ditunggu kembali apakah Pedro ini betul-betul bisa fit 100% pada pertandingan nanti."
Ketika ditanya mengenai target pada pertandingan Persija vs Persisam nanti, Ferry Paulus optimis timnya mampu mendapatkan poin penuh. "Poin penuh harga mati buat kita." tutupnya.
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori
Ferry Paulus
/
Persija
/
Persija News
dengan judul
Ferry Paulus: Persiapan Sudah Mendekati 100%
. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL
http://sisatruk.blogspot.com/2012/02/ferry-paulus-persiapan-sudah-mendekati.html
.
Artikel Terkait Ferry Paulus , Persija , Persija News
Ditulis oleh:
Pramudya Ksatria Budiman
-
Rating : 4.5
Belum ada komentar untuk " Ferry Paulus: Persiapan Sudah Mendekati 100% "
Post a Comment
Beri komentar anda.