Bukan Pakar SEO Ganteng

Tips Sukses Dahlan Iskan



Dahlan Iskan saat ini bertugas sebagai Menteri BUMN, Namun ia dikenal sebagai sosok yang sukses di bidang usaha. Apa moto yang membuatnya sukses?

"Mengalirlah seperti air, tapi alirannya deras," kata pria yang lahir di Magetan, 17 Agustus 1951 itu.

Dahlan lahir di keluarga yang serba kekurangan. Ayahnya seorang buruh tani. Semasa kecil, Dahlan tak punya cita-cita. Ia hanya bercita-cita bisa menjadi seperti orang lain seperti memiliki sepeda dan sepatu.

Ia memulai profesinya dengan menjadi seorang wartawan. Hingga akhirnya, ia memiliki modal untuk mendirikan usaha media. Kini, ia meninggalkan jabatan CEO Jawa Pos. Ia fokus berada dalam jajaran Kabinet Indonesia Bersatu Jilid II. Anaknya lah yang meneruskan usaha tersebut.

"Saya tidak pergi kemana-kemana. Tapi mengaliri kemana-mana," ujarnya.

Sebagai pengusaha, bukan berarti Dahlan tak menemui kegagalan. Satu di antaranya saat ia mendirikan usaha provider internet. Ia terus merugi karena belum banyak orang menggunakan internet saat itu. Hingga akhirnya, ia menutup usaha tersebut.

"Bila dijumlah, kegagalan-kegagalan saya mencapai nilai Rp150 miliar. Tapi keberhasilan saya mencapai triliunan rupiah. Setiap gagal, bangkit. Belajar dari kegagalan itu kemudian bangkit. Itulah yang membedakan pengusaha dengan bukan pengusaha," tuturnya.

Dahlan mengutamakan tiga hal pada orang yang akan menjadi rekan kerjanya yaitu integritas, antusias, dan tekun. Baginya, kepintaran bukanlah modal utama menjadi rekan kerja.

Menurut Dahlan, memulai usaha sebaiknya berangkat dari hobi. Sebab, ia memiliki semangat berhubungan dengan hobi. Kekurangannya yaitu emosional.

Berusaha juga bisa dimulai dengan rasa keterpaksaan. Banyak orang yang menjadi pengusaha karena terpaksa, misal usaha orangtua. Yang penting, katanya, berusaha sungguh-sungguh.

Dahlan pun menilai pengusaha muda kurang sabar, sering terburu-buru, dan langsung besar. Padahal, bisnis yang baik adalah terus tumbuh.


Anda baru saja membaca artikel yang berkategori LifeStyle dengan judul Tips Sukses Dahlan Iskan . Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://sisatruk.blogspot.com/2013/06/tips-sukses-dahlan-iskan.html .

Artikel Terkait LifeStyle

Ditulis oleh: Pramudya Ksatria Budiman - Rating : 4.5

Belum ada komentar untuk " Tips Sukses Dahlan Iskan "

Post a Comment

Beri komentar anda.