Bukan Pakar SEO Ganteng

Cara Membuat Sayur Asam Sunti


Caradantips.com - Bagi Anda pecinta sayur asam, Anda harus mencoba resep Sayur Asam yang satu ini. Jika suka, Anda juga bisa menambahkan jagung sesuai selera.

Resep Bahan Sayur Asam Sunti :

  • 200 gram nangka muda, dipotong-potong
  • 4 lonjor kacang panjang, dipotong-potong
  • 1 ikat (200) gram daun ubi jalar, dipetiki
  • 15 gram daun melinjo, dipotong-potong
  • 1.200 ml santan dari 1/2 butir kelapa
  • 7 butir bawang merah, diiris tipis
  • 4 siung bawang putih, diiris tipis
  • 1 lembar daun salam
  • 2 cm lengkuas, dimemarkan
  • 2 1/4 sendok teh garam
  • 1/2 sendok makan gula pasir
  • 3 buah cabai hijau besar, dipotong serong 1/2 cm, dibuang bijinya
  • 3 buah cabai rawit merah, diiris serong
  • 7 buah asam sunti
  • 2 buah belimbing sayur, dibelah dua memanjang
Cara Membuat Sayur Asam Sunti :
  1. Rebus santan, bawang merah, bawang putih, daun salam, lengkuas, garam, dan gula pasir sampai mendidih.
  2. Masukkan nangka muda. Masak sampai matang. 
  3. Tambahkan kacang panjang, daun ubi jalar, daun melinjo, cabai hijau besar, cabai rawit merah, asam sunti, dan belimbing sayur. 
  4. Masak sampai matang.
Untuk 6 porsi

Selamat mencoba
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori Resep Sayur dengan judul Cara Membuat Sayur Asam Sunti . Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL https://sisatruk.blogspot.com/2013/10/cara-membuat-sayur-asam-sunti.html .

Artikel Terkait Resep Sayur

Ditulis oleh: Pramudya Ksatria Budiman - Rating : 4.5

Belum ada komentar untuk " Cara Membuat Sayur Asam Sunti "

Post a Comment

Beri komentar anda.